Seperti yang kita ketahui, Sumpah Pemuda adalah tonggak utama dalam sejarah kemerdekaan Indonesia. Sumpah Pemuda diperingati pada tanggal 28 Oktober, untuk mengingat perjuangan bangsa Indonesia dan ikrar yang dianggap sebagai semangat untuk mencapai cita-cita bangsa.

    Sumpah Pemuda diikrarkan pada tanggal 28 Oktober 1928 bersamaan dengan kongres pemuda II. Diikrarkannya Sumpah Pemuda sendiri bertujuan untuk menyatukan pemuda – pemudi Indonesia dengan mengesampingkan rasa kedaerahan dan kesukuan demi mencapai tujuan utama bangsa, yaitu merdeka.

    Ada pula visi Sumpah Pemuda, yaitu mewujudkan Indonesia merdeka yang terbebas dari penjajah. Dan misinya yaitu, menyatukan dan membangkitkan semangat juang pemuda – pemudi Indonesia. Salah satu tokoh yang terlibat dalam peristiwa Sumpah Pemuda yaitu Moh. Yamin.



    Di SMPN 1 Ungaran, kegiatan Sumpah Pemuda ini akan tetap dilaksanakan secara virtual atau daring seperti tahun sebelumnya. Mengingat kondisi kita saat ini yang belum sepenuhnya pulih dari penyebaran virus Covid-19, maka kita harus mengesampingkan kegiatan – kegiatan yang dapat memicu terjadinya kerumunan.

    Siswa – siswi SMP Negeri 1 Ungaran turut bersemangat untuk menyambut hari Sumpah Pemuda yang akan datang. Mereka mengusulkan kepada pengurus OSIS SMPN 1 Ungaran untuk mengadakan lomba atau kegiatan virtual seperti bernyanyi lagu nasional, membaca pidato, membuat puisi kemerdekaan, dan menggambar hal yang berkaitan dengan Sumpah Pemuda.

   Perayaan hari Sumpah Pemuda kali ini berbeda. Sebelum pandemi, SMPN 1 Ungaran selalu mengadakan upacara bendera untuk memperingati hari Sumpah Pemuda. Namun sekarang, untuk sementara upacara bendera ditiadakan guna meminimalisir terjadinya penularan virus covid – 19.

    Walaupun hanya dilakukan secara virtual, kita sebagai anak emas bangsa harus tetap mengingat perjuangan para pahlawan dan menerapkan nilai – nilai Sumpah Pemuda, yaitu mencintai tanah air, mempertahankan persatuan dan kesatuan, serta menjunjung tinggi bahasa Indonesia sebagai bahasa nasional.